#ANNOUNCEMENT
Berdasarkan hasil survey yang kami adakan kemarin, kami mendapatkan hasil akhir dalam bentuk diagram yang akan dilampirkan pada
comment section. Serta, berikut adalah hasil responden yang sudah kami rangkum;
Isu lisensi sudah lama sekali menjadi perbincangan namun akhir akhir ini belum ada pemberitahuan resmi mengenai larangan kreator untuk berhenti menjual. Ditambah, jika kita melarang, seluruh karakter 2D mulai dari game, anime, manga, atau apapun itu semua tidak akan diperbolehkan. Karna semuanya memiliki lisensi, baik tertulis ataupun tidak tertulis. Yang dimana akan mengakibatkan penjual tidak memiliki ‘bahan’ apa-apa untuk dijual. Tidak hanya 2D, idol, aplikasi premium, semuanya terhitung illegal.
Jikalau kita melarang akan berdampak juga ke base kita yang turunnya peminat. Sudah terjadi saat pelarangan mengirim menfess mengenai karakter cognosphere. Begitupula dengan penjual yang dirugikan karna tidak ada pembeli.
Balik ke fakta awal bahwa telegram adalah blackmarket. Cukup aneh untuk membahas lisensi di ‘ranah’ ini karna kita semua mendapatkan uang dari cara illegal dimana sudah terhitung umum di beberapa platform lainnya.
Keputusan terakhir kita tetap memperbolehkan. Namun, dikarenakan ada isu israel dan palestina, melihat beberapa perusahaan mengadakan kolaborasi dengan perusahaan yang terafiliasi dengan israel, kita akan ketat mengenai hal tersebut. Selama kolaborasi masih berlangsung, maka menfess akan dilarang, jika sudah selesai, diperbolehkan untuk mengirimkan menfess seputar itu lagi.
Terimakasih telah membantu kami mengisi survey tentang lisensi yang sering di permasalahkan disini. Jika ada informasi lebih lanjut terkait lisensi atau apapun itu sangat di perbolehkan untuk mengirim nya ke
@WofiesBot atau di anonymous message kami.
Hormat kami,
Team Workfess